Tuesday, 9 May 2023

PTK IPA SMP

 

LOGO

 

 

 

 

 

 

 

 

LAPORAN

PENELITIAN TINDAKAN KELAS

 

 

 

UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PESAWAT SEDERHANA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY PADA SISWA KELAS VIII-B

SMP N ...........SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2019/2020

 

 

 

 

Disusun dan Diajukan sebagai Salah Satu Syarat

Kenaikan Pangkat Golongan dari III/c ke III/d

 

 

 

 

Oleh

 

………….

NIP. ………………..

 

 

 

 

 

 

 

 

SMP NEGERI  ……………….

Jl. …………………. Kec. ………………. Kab. ……………….,

Prov. ………………….

2019

 

HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS

 

 

1.   a.   Judul Penelitian                    :  Upaya Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar IPA Materi Pesawat Sederhana menggunakan Model Pembelajaran Discovery pada Siswa Kelas VIII-B SMP N ...........Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020

      b.   Jenis Penelitian                     : Penelitian Tindakan Kelas

 

2.   Identitas Peneliti

      a.   Nama Lengkap dan Gelar    : ……..

      b.   NIP                                      :  ………………

      c.   Pangkat / Golongan             : Penata, III/c

      d.   Jabatan                                 : Guru Mata Pelajaran

      e.   Instansi                                 : SMP N ...........

      f.    Tempat Penelitian                :  SMP N ……………..

3.   Lama Penelitian                         : 3 bulan (Bulan September 2019 sampai dengan Bulan November 2019)

4.   Sumber Biaya                             : Swadaya

 

 

                        Mengetahui                             ……………,  18  November 2019

                     Kepala Sekolah                                                Peneliti

 

 

 

 

              ………………..………                             ………………………

                NIP. ……………….                                   NIP. ……………

 

 

Mengesahkan

Pengawas Sekolah

 

 

 

 

………………………..

NIP. …………………….

 

 

 

 

UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PESAWAT SEDERHANA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY PADA SISWA KELAS VIII-B

SMP N ...........SEMESTER 1

TAHUN PELAJARAN 2019/2020

 

 

Oleh

 

…………….

NIP. ……………………..

 

 

ABSTRAK

 

Tujuan pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA materi pesawat sederhana pada siswa kelas VIII-B SMP N ...........Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2021. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam dua siklus dan setiap siklusnya terdapat dua pertemuan. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, tes dan dokumentasi. Teknik validasi data menggunakan teknik triangulasi. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode discovery pada pembelajaran IPA  terbukti mampu meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Hal tersebut terindikasi dari peningkatan motivasi siswa menunjukkan perolehan pada studi awal hanya 12 siswa atau 38,71%, naik menjadi 21 siswa atau 67,74% pada siklus pertama, dan serta  93,35% atau 29 siswa pada siklus kedua, serta meningkatkan hasil dan ketuntasan belajar siswa dari rata-rata pada studi awal hanya  58,71 naik menjadi 68,71 pada siklus pertama, dan  78,39 pada siklus kedua, dengan tingkat ketuntasan belajar sebanyak 11 siswa (35,48%) pada studi awal, meningkat menjadi 61,29% atau 19 siswa pada siklus pertama, 27 siswa atau 87,10% dinyatakan tuntas belajarnya dan 4 siswa  (12,90%) belum tuntas belajarnya namun semua kriteria keberhasilan telah tercapai sehingga proses perbaikan dinyatakan selesai pada siklus kedua dan kepada siswa yang belum tuntas akan diberikan program remidial.

 

Kata Kunci : discovery,  motivasi,  hasil belajar

 

 

 

 

 

KATA PENGANTAR

 

Penulis bersyukur kepada  Tuhan Yang Maha Esa, Allah SWT, karena berkat rahmat dan karuniaNyalah seluruh proses penelitian sampai penulisan laporan penelitian tindakan kelas berjudul “Upaya Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar IPA Materi Pesawat Sederhana menggunakan Model Pembelajaran Discovery pada Siswa Kelas VIII-B SMP N ...........Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020” dapat terselesaikan. Laporan penelitian tindakan kelas ini dibuat untuk memenuhi persyaratan kenaikan pangkat dan golongan dari III/c ke III/d. Peneliti mengakui, dengan terselesaikannya penulisan laporan penelitian tindakan kelas ini, tentunya tidak lepas dari bantuan dan dukungan dari berbagai pihak.  

Penelitipun menyadari,  bahwa penulisan laporan penelitian tindakan kelas ini masih banyak kekurangannya. Untuk itu, segala kritik dan saran yang sifatnya membangun, akan peneliti terima dengan senang hati. Akhirnya peneliti berharap semoga penulisan laporan penelitian tindakan kelas ini dapat memberikan manfaat bagi semua pihak.

 

…………….,     November 2019

 

Peneliti

 


DAFTAR ISI

 

LEMBAR JUDUL.............................................................................................       i

LEMBAR PENGESAHAN..............................................................................      ii

ABSTRAK.........................................................................................................     iii

KATA PENGANTAR.......................................................................................     iv

DAFTAR ISI.....................................................................................................      v

DAFTAR TABEL..............................................................................................     vi

DAFTAR GAMBAR.........................................................................................    vii

DAFTAR LAMPIRAN.....................................................................................   viii

 

BAB      I      PENDAHULUAN

A.      Latar Belakang Masalah ........................................................      1

B.       Identifikasi Masalah ..............................................................      4

C.       Pembatasan Masalah .............................................................      4

D.      Rumusan Masalah .................................................................      5

E.       Tujuan Penelitian....................................................................      5

 

BAB      II     KAJIAN PUSTAKA

A.  Kajian Teori ...........................................................................      7

B.   Kerangka Berpikir .................................................................    20

C.   Hipotesis Tindakan ................................................................    22

 

BAB     III    METODE PENELITIAN

A.      Setting Penelitian...................................................................    23

B.       Metode dan Rancangan Penelitian ........................................    23

C.       Subjek Penelitian....................................................................    25

D.      Teknik Pengumpulan Data ....................................................    25

E.       Validasi Data..........................................................................    27

F.        Analisis Data..........................................................................    27

G.      Prosedur Penelitian ................................................................    29

H.      Indikator dan Kriteria Keberhasilan ......................................    34

 

BAB     IV    HASIL TINDAKAN DAN PEMBAHASAN

A.  Deskripsi Data .......................................................................    36

B.   Hasil Penelitian ......................................................................    46

B.   Pembahasan Hasil Penelitian..................................................    50

 

BAB      V     SIMPULAN DAN SARAN

A.  Simpulan ................................................................................    53

B.   Saran.......................................................................................    53

 

DAFTAR PUSTAKA           

LAMPIRAN-LAMPIRAN

 

 

DAFTAR TABEL

Tabel                                                                                                           Halaman

Tabel      4.1     Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran IPA   pada Kondisi Awal                  33

Tabel      4.2     Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Belajar Siswa  pada  Kondisi Awal      .................................................................................................. 33

Tabel      4.3     Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran IPA  pada Siklus I                 39

Tabel      4.4     Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa pada Siklus I                  40

Tabel      4.5     Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran  pada Siklus II..      43

Tabel      4.6     Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa pada Siklus II                 44

Tabel      4.7     Nilai Hasil Tes Formatif Temuan Awal,  Siklus I dan Siklus II........             46

Tabel      4.8     Rekapitulasi Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa pada Temuan Awal, Siklus I dan Siklus II..................................................................................................      49

             

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

DAFTAR GAMBAR

GAMBAR                                                                                                  Halaman

 

Gambar    2.1  Kerangka Berfikir Penelitian Tindakan Kelas...........................      21

Gambar    3.1  Bagan siklus pelaksanaan penelitian tindakan kelas (Aqib 2007:22)              24

Gambar    4.1 Grafik Peningkatan Ketuntasan Belajar Siswa Berdasarkan Hasil Tes Formatif pada Konsidi Awal, Siklus I dan II................................................................      46

Gambar    4.2  Grafik Peningkatan Nilai Rata-rata Belajar Siswa  Pada Siklus I dan II                    47

Gambar    4.3 Grafik Ketuntasan Siswa Berdasarkan Tingkat Motivasi Siswa Pada Siklus I dan II           .................................................................................................. 49

 

 

 

                

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

DAFTAR LAMPIRAN

 

Lampiran    1     :    Surat Ijin Penelitian

Lampiran    2     :    Jurnal Kegiatan Penelitian

Lampiran    3     :    Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus I

Lampiran    4     :    Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus II

Lampiran    5     :    Instrumen Pengumpulan Data

Lampiran    6     :    Analisis Data Hasil Penelitian

Lampiran    7     :    Daftar Hadir Siswa

Lampiran    8     :    Contoh Hasil Pekerjaan Siswa

Lampiran    9     :    Dokumentasi  Pelaksanaan Kegiatan Penelitian Kondisi Awal, Siklus I dan Siklus II 

Lampiran 10      :    Dokumen Pelaksanaan Seminar PTK

 

BAB IV

HASIL PENELITIAN  DAN PEMBAHASAN

A.     Deskripsi Data

  1. Deskripsi Kondisi Awal

Peneliti  menemukan  masalah  dengan  hasil  belajar  siswa  pada pembelajaran IPA  yang  kurang  optimal  dan  belum  mencapai  hasil  yang maksimal.  Siswa  terlihat  seperti  mengalami  kejenuhan  bila  menghadapi pembelajaran IPA. Keadaan ini berlanjut hingga siswa harus mencatat materi dan  mengerjakan  soal-soal  tanpa  ada  yang  harus  diperbuat  dan  didiskusikan, akhirnya  siswa  banyak  yang  terlihat  masih  mengobrol,  keluar  masuk  kelas dengan alasan izin ke belakang, ada  yang diam saja tanpa ekspresi, dan lain-lain.  Jika  melihat  hal  ini  kalaupun  siswa  bisa  menjawab  soal  yang  diberikan oleh  guru  bukan  berarti  didapat  dari  pemahamnnya  melainkan  dari pengetahuan yang disampaikan oleh guru, dan hasilnya pun tidak memuaskan. Tidak  dipungkiri  lagi  keadaan  siswa  seperti  itu  membelenggu kreativitas  dan  perkembangan  kemampuannya,  apalagi  dalam  melakukan penelitian  atau  pengamatan  langsung  terhadap  objek  pembelajaran.  Peran guru  pun  mempengaruhi  respon  siswa  tersebut,  diantaranya  kurangnya mempersiapkan  RPP  yang  akan  dilakukan,  dan  kurang  mampu  mengelola pembelajaran  yang  kurang  kreatif  sehingga  kurang  memotivasi  siswa  dalam hal  belajar.  Padahal  jika  sesuatu  yang  dikerjakan  seperti  melakukan pengamatan, menggunakan media  yang  relevan,  mungkin siswa akan merasa senang  dan  termotivasi  utnuk  mencoba  lebih  kreatif.

Dari  observasi  yang  dilakukan  peneliti  diperoleh  hasil  bahwa  proses pembelajaran  yang  dilaksanakan  masih  menggunakan  metode  ceramah. Dimana  proses  pembelajaran  didominasi  oleh  guru  sedangkan  siswa  menjadi pendengar  dan  pencatat  setia  serta  tidak  adanya  percobaan  atau  diskusi  yang dilakukan  siswa.  Rendahnya  motivasi  siswa  dalam  kegiatan  pembelajaran menjadi  salah  satu  faktor  yang  menyebabkan  rendahnya  hasil  belajar.  Faktor yang  lainnya  adalah  kurang  kreatifnya  guru  dalam  memilih  metode pembelajaran.  Berikut  hasil  evaluasi  siswa  berupa  nilai  ditunjukkan  pada  tabel di bawah ini.

Tabel 4.1 Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran IPA pada Kondisi Awal

 

Nilai

Jumlah Siswa

Capaian

Tuntas

Ket

Ya

%

Tidak

%

50

12

520

 

 

38,71

BT

60

8

480

 

 

25,81

BT

70

6

420

19,35

 

 

T

80

5

400

16,13

 

 

T

90

0

0

 

 

 

 

T

100

0

0

 

 

 

 

T

Jumlah

31

1820

-

35,48

-

64,52

-

Tuntas

11

Persentase

35,48

Belum tuntas

20

Persentase

64,52

Nilai Rata-2

58,71

 

Adapun penjelasan hasil observasi terhadap motivasi belajar siswa pada kondisi awal  menggunakan 10 indikator yaitu tekun menghadapi tugas, ulet menghadapi kesulitan, menunjukkan minat terhadap bermacam-macam masalah, lebih senang bekerja mandiri, cepat bosan pada tugas-tugas rutin, dapat mempertahankan pendapatnya, tidak mudah melepaskan hal yang diyakininya, senang mencari dan memecahkan masalah soal-soal, tidak putus asa jika menghadapi kesulitan, mencari alternatif memecahkan masalah sebagaimana dijelaskan tabel di bawah ini

Tabel 4.2  Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Belajar Siswa  pada  Kondisi Awal

 

No

Uraian

Jumlah

Ket

1

Siswa Tuntas

12

 

2

Persentase Tuntas

38,71

 

3

Siswa Belum Tuntas

19

 

4

Persentase Belum Tuntas

61,29

 

5

Ketuntasan Klasikal

38,71

 

 

Dari tabel-tabel di atas dapat disimpulkan bahwa jumlah siswa tuntas pada kondisi awal sebanyak  11 siswa atau 35,48% dan siswa belum tuntas sebesar 64,52% atau 20 siswa, dengan perolehan nilai rata-rata secara klasikal sebesar 58,71. Hal  ini  diperkuat  oleh  hasil  observasi motivasi belajar siswa dimana siswa yang dinyatakan tuntas sebesar 38,71% atau 12 siswa. Oleh  karena  itu  peneliti  mencoba  menerapkan  pendekatan discovey pada  pembelajaran IPA  materi pesawat sederhana dalam dua siklus dan diuraikan pada bahasan  berikutnya.

  1. Deskripsi Siklus Pertama

Pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus I dilaksanakan dalam 2 kali pertemuan. Setelah dilaksanakan perbaikan pembelajaran dengan peneliti  Penjelasan guru mengenai materi pembelajaran kurang bisa dipahami oleh para siswa dilanjutkan dengan pelaksanaan kegiatan pembelajaran dengan menerapkan metode discovery untuk meningkatkan  pemahaman siswa akan materi pembelajaran. Hal tersebut sebagaimana diuraikan pada penjelasan di bawah ini :

a.       Perencanaan

Rencana  tindakan  pembelajaran  siklus  I  disusun  setelah  peneliti melakukan  observasi  awal  pada  subyek  penelitian.  Pada  saat  melakukan observasi  awal,  diperoleh  temuan  bahwa  pembelajaran  yang dikembangkan  oleh  guru  masih  menggunakan  metode  ceramah (teacher centered).  Pembelajaran  didominasi  oleh  guru  sedangkan  siswa hanya  menyimak  dan  mencatat,  tidak  ada  kegiatan  percobaan,  diskusi atau kegiatan di luar kelas, akibatnya hasil belajar siswa buruk.   Rencana tindakan  pembelajaran  pada  siklus  I  dituangkan  dalam bentuk rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang dilengkapi lembar kerja siswa (LKS) yang dimaksudkan untuk membantu siswa pada tahap diskusi  kelompok  dan  diskusi kelas,  dalam  rangka  pengumpulan  data maka  disusun  evaluasi  proses,  evaluasi  akhir,  dan  pedoman  observasi kegiatan siswa dan guru pada saat pelaksanaan kegiatan pembelajaran.

b.      Pelaksanaan

Guru  memberikan  permasalahan  dalam  bentuk  LKS,  di  dalam  LKS terdapat panduan percobaan dan pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab siswa. Guru  kembali  mengkondisikan  siswa  untuk  duduk  bersama  kelompoknya masing-masing. Kemudian guru mengarahkan siswa untuk membuat hipotesis atas permasalahan  yang  diberikan,  guru  menghampiri  satu  persatu  kelompok  guna membimbing  dan  mengarahkan  siswa  membuat  hipotesis. 

Sebelum  melakukan  percobaan,  guru  berkeliling  memeriksa  alat  dan bahan  yang  akan  digunakan  dalam  percobaan, setelah memeriksa alat dan bahan  yang  dibawa  siswa,  kemudian  guru  langsung  meminta  siswa  untuk  duduk yang  rapi  dengan  kelompoknya  dan  melakukan  percobaan.  Pada  saat  percobaan terlihat  siswa  bertanya  kepada  guru  mengenai  langkah  dan  cara mengisi tabel di LKS.

Setelah  selesai  melakukan  percobaan,  kemudian  guru  meminta  siswa untuk  berdiskusi  dari  hasil  kegiatan  percobaan  yang  dilakukan.  Pada  saat pelaksanaan  diskusi tentang pertanyaan  yang  terdapat  di dalam  LKS,  namun  dalam  berdiskusi sebagian kelompok hanya didominasi oleh ketua kelompoknya saja. Setelah selesai berdiskusi  guru  menawarkan  kepda  siswa  untuk  mempresentasikan  hasil  diskusi ke depan kelas, siswa saling tunjuk menunjuk untuk maju mempresentasikan.

Guru  kemudian  membahas  hasil  diskusi  dan  melakukan  tanya  jawab  dengan  siswa. Setelah guru dan siswa menyimpulkan hasil pembelajaran, meminta masing-masing  ketua  kelompok  untuk  mengumpulkan laporan hasil kegiatan kerja kelompok. Setelah  siswa  terkondisikan  kemudian  guru  membagikan  soal  evaluasi. Setelah  selesai  mengerjakan  soal  evaluasi,  kemudian  guru menginformasikan  materi  yang  akan  dipelajari  pada  pertemuan  selanjutnya, kemudian  guru meminta ketua kelas untuk memimpin doa, kemudian ketua kelas memimpin doa dan memberi salam.

Adapun  Hasil  Postest  Tindakan  Pembelajaran Siklus I dijabarkan pada tabel berikut ini 

Tabel     4.3    Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran IPA pada Siklus I

 

Nilai

Jumlah Siswa

Capaian

Tuntas

Ket

Ya

%

Tidak

%

50

6

280

 

 

19,35

 

60

6

360

 

 

19,35

 

70

8

560

25,81

 

 

 

80

6

480

19,35

 

 

 

90

5

450

 

 

 

 

 

100

0

0

 

 

 

 

 

Jumlah

31

2130

-

45,16

-

38,71

 

Tuntas

19

Persentase

45,16

Belum tuntas

12

Persentase

38,71

Nilai Rata-2

68,71

 

Dari tabel di atas tentang rekapitulasi nilai tes formatif pembelajaran IPA materi pesawat sederhana pada Siklus I  di atas dapat diterangkan sebagai berikut:

a)   Nilai rata-rata hasil belajar pada pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus pertama  sebesar 68,71.

b)   Jumlah siswa yang tuntas belajarnya sebanyak 14 siswa atau sebesar 45,16%

c)   Jumlah siswa yang belum tuntas belajarnya sebanyak 12 siswa atau sebesar 38,71%

Penjelasan mengenai aspek motivasi belajar yang diamati adalah tekun menghadapi tugas, ulet menghadapi kesulitan, menunjukkan minat terhadap bermacam-macam masalah, lebih senang bekerja mandiri, cepat bosan pada tugas-tugas rutin, dapat mempertahankan pendapatnya, tidak mudah melepaskan hal yang diyakininya, senang mencari dan memecahkan masalah soal-soal, tidak putus asa jika menghadapi kesulitan, mencari alternatif memecahkan masalah.  Kegiatan pengamatan ini dilakukan oleh observer selama kegiatan perbaikan pembelajaran berlangsung dengan menggunakan format observasi yang telah dipersiapkan. Hasil observasi pada pelaksanaan perbaikan pembelajaran pada siklus I sebagaimana tabel di bawah ini :

Tabel     4.4    Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa pada Siklus I

 

No

Uraian

Jumlah

Ket

1

Siswa Tuntas

21

 

2

Persentase Tuntas

67,74

 

3

Siswa Belum Tuntas

10

 

4

Persentase Belum Tuntas

32,26

 

5

Ketuntasan Klasikal

67,74

 

 

 

Dari tabel di atas dapat disimpulkan bahwa dari 31 siswa terdapat 21 orang yang tuntas belajarnya (67,74%) dilihat dari motivasi belajarnya, sedangkan 10  siswa (32,26%) belum tuntas dilihat dari motivasi belajarnya. Melihat hasil di atas maka peneliti bersama-sama dengan observer sepakat untuk melaksanakan perbaikan pembelajaran pada siklus II dengan harapan pada siklus II motivasi belajar siswa dapat mencapai perolehan di atas 85% sesuai dengan kriteria keberhasilan yang telah ditetapkan.

c.       Observasi

  Pada  tahap  obserrvasi  peneliti  berkerjasama  dengan  teman sejawat  (observer) untuk melakukan pengamatan  terhadap kemampuan guru dalam mengelola kelas dan kemampuan kerja siswa. Pada siklus I observer  mengamati  kegiatan  pembelajaran  sampai  selesai.  Pada pelaksanaan  observasi  ini  yang  diobervasi  adalah  kegiatan  mengajar guru  dan  kegiatan  belajar  siswa.

d.      Refleksi

Berdasarkan    hasil  pengamatan    pada  siklus  I  diperoleh  data sebagai berikut : 

1)  Antusias siswa dalam pembelajaran masih kurang termotivasi.

2)  Beberapa siswa masih kurang bersemangat dalam belajar.

3)   Siswa  belum  termotivasi  untuk  bertanya  kepada  guru  tentang materi  yang  belum  difahami  dan  belum  bisa  menanggapi  pertanyaan atau jawaban guru.

4)   Guru masih kurang mampu menggondisikan kelas sehingga masih ada siswa yang rebut saat berlangsungnya pembelajaran.

Sesuai  tujuan  dari  penelitian  ini  adalah  untuk  meningkatkan motivasi dan hasil belajar  siswa  maka  dalam  penelitian  ini  dilakukan  analisis terhadap  peningkatan  motivasi  dan hasil belajar  siswa  melalui  analisis  data respon  verbal,  adapun  hasil  analisis  data  respon  verbal  didapatkan data  motivasi dan hasil siswa  dengan  rata-rata  anak  cukup  aktif  dalam  KBM.   

  1. Deskripsi Siklus kedua

Pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus II dilaksanakan dalam 2 kali pertemuan. Setelah mempertimbangkan hasil refleksi pada siklus pertama, maka pada siklus kedua peneliti mencoba menyempurnakan pelaksanaan perbaikan pembelajaran. Hal tersebut  sebagaimana diuraikan pada penjelasan di bawah ini :

a.       Perencanaan

Rencana  pelaksanaan  pembelajaran  (RPP)  yang  disusun  dalam Siklus II sistematikanya sama dengan RPP yang disusun guru pada Siklus I. Namun demikian berdasarkan hasil refleksi yang dilakukan pada Siklus I  maka  perlu  dilakukan  revisi.  Pada  RPP  Siklus  II  revisi  tersebut berkenaan  dengan  cara  membimbing,  memotivasi,  memberikan  perhatian kepada seluruh siswa dan penggunaan alat peraga yang baik dan efektif . Pembagian waktu pembelajaran yang direncanakan  pada Siklus II  meliputi  pendahuluan,  kegiatan  inti,  dan  penutup.  Tujuan pembelajaran  pada  Siklus  II  yaitu  siswa  diharapkan  melakukan pengkajian ulang  dengan  objek, media dan sarana pembelajaran  lain  serta mampu menentukan  dan mengidentifikasi pesawat sederhana manusia.

b.      Pelaksanaan

Setelah selesai memotivasi siswa guru melakukan apersepsi melalui tanya jawab mengenai materi pembelajaran yang sudah diajarkan pada pertemuan terdahulu, setelah itu guru menyampaikan tujuan pokok pembelajaran I sesuai yang tercantum di RPP. siklus II. 

Guru  menyajikan  masalah  dalam  bentuk  LKS,  kemudian  memanggil  satu persatu  ketua  kelompok  untuk  mengambil  LKS  dan  memaparkan  masalah  yang terdapat di dalam LKS, siswa diminta memperhatikan masalah yang diberikan oleh guru. Guru  mengarahkan  dan  membimbing  siswa  untuk  membuat  hipotesis  atas masalah yang diberikan.

Setelah  memeriksa  alat  dan  bahan  yang  akan  digunakan  dalam  kegiatan pembelajaran yang ada pada LKS, kemudian  guru  meminta  siswa  untuk  membaca  prosedur  percobaan,  yang  terdapat dalam  LKS  kemudian  guru  menjelaskan  langkah  kegiatan  percobaan  dengan pemodelan lebih dahulu, siswa mencatat hasil pengamatannya ke dalam LKS. Guru  meminta  siswa  untuk  merapikan  tempat  duduknya  kembali, kemudian  meminta  siswa  untuk  berdiskusi  menjawab  pertanyaan  yang  terdapat pada  LKS. Guru mengundi kelompok yang harus tampil mempresentasikan hasil diskusi, guru kemudian membacakan nama kelompok yang harus  tampil,  kemudian  siswa  maju  mempresentasikan  di depan kelas, siswa lain memperhatikan. Guru  membahas  hasil  diskusi  siswa  secara  keseluruhan  mengenai pengertian, jenis dan macam gangguan yang dapat terjadi pada pesawat sederhana, siswa memperhatikan penjelasan  guru  dan  mencatatnya  ke  dalam  buku  tulis. Guru  kemudian  mengarahkan  siswa  untuk  menyimpulkan hasil pembelajaran.

Guru  meminta  siswa  untuk  mengumpulkan  LKS  sebagai hasil  laporan  kegiatan pembelajaran, setelah  itu  guru  memberitahukan,  kepada  siswa  untuk bersiap-siap mengerjakan tes evaluasi dan guru meminta siswa untuk mengerjakan tes  evaluasi,  siswa  terlihat  serius dalam  mengerjakan  tes  soal. Setelah siswa menyelesaikan tes formatif, siswa diminta mengumpulkan hasil tes tersebut. Guru  kemudian  meminta  ketua  kelas  memimpin  doa,  kemudian  ketua kelas memimpin doa dan memberikan salam untuk mengakhiri kegiatan pembelajaran.

Pada siklus kedua ini dalam tahap pelaksanaan sudah menunjukkan  adanya peningkatan hasil belajar siswa. Hal tersebut dapat dilihat pada tabel berikut ini :

 

Tabel     4.5    Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran IPA pada Siklus II

 

Nilai

Jumlah Siswa

Capaian

Tuntas

Ket

Ya

%

Tidak

%

50

0

0

 

 

0,00

 

60

4

240

 

 

12,90

 

70

12

840

38,71

 

 

 

80

5

400

16,13

 

 

 

90

5

450

16,13

 

 

 

100

5

500

16,13

 

 

 

Jumlah

31

2430

-

87,10

-

12,90

 

Tuntas

27

Persentase

87,10

Belum tuntas

4

Persentase

12,90

Nilai Rata-2

78,39

 

Dari tabel di atas tentang Rekapitulasi Nilai Tes Formatif Pembelajaran IPA materi pesawat sederhana pada Siklus II  di atas dapat diterangkan sebagai berikut:

a)   Nilai rata-rata hasil belajar pada pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus kedua  sebesar 78,39.

b)   Jumlah siswa yang tuntas belajarnya sebanyak 27 siswa atau sebesar 87,10%

c)   Masih  ada 4 siswa yang belum tuntas belajarnya atau sebesar 12,90%

Dari penjelasan sebagaimana tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa hasil nilai tes formatif mengalami peningkatan dari siklus I, karena pada siklus II siswa tuntas 27 siswa (87,10%). Melihat hasil di atas maka peneliti bersama-sama dengan observer menyimpulkan bahwa hasil pengamatan terhadap peningkatan motivasi belajar sudah mencapai angka di atas 85%, sehingga proses perbaikan pembelajaran dinyatakan berhasil dan tuntas pada siklus II

Penjelasan mengenai aspek motivasi belajar yang diamati adalah tekun menghadapi tugas, ulet menghadapi kesulitan, menunjukkan minat terhadap bermacam-macam masalah, lebih senang bekerja mandiri, cepat bosan pada tugas-tugas rutin, dapat mempertahankan pendapatnya, tidak mudah melepaskan hal yang diyakininya, senang mencari dan memecahkan masalah soal-soal, tidak putus asa jika menghadapi kesulitan, mencari alternatif memecahkan masalah. Kegiatan pengamatan ini dilakukan oleh observer selama kegiatan perbaikan pembelajaran berlangsung dengan menggunakan format observasi yang telah dipersiapkan. Hasil observasi pada pelaksanaan perbaikan pembelajaran pada siklus II sebagaimana tabel di bawah ini :

Tabel 4.6    Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa pada Siklus II

 

No

Uraian

Jumlah

Ket

1

Siswa Tuntas

29

 

2

Persentase Tuntas

93,55

 

3

Siswa Belum Tuntas

2

 

4

Persentase Belum Tuntas

6,45

 

5

Ketuntasan Klasikal

93,55

 

 

 

Dari tabel di atas dapat disimpulkan bahwa dari 31 siswa terdapat 29 orang yang tuntas belajarnya (93,55%) dilihat dari motivasi belajarnya. Melihat hasil di atas maka peneliti bersama-sama dengan observer menyimpulkan bahwa hasil pengamatan terhadap peningkatan motivasi belajar sudah mencapai angka di atas 85%, sehingga proses perbaikan pembelajaran dinyatakan berhasil dan tuntas pada siklus I.

c.       Observasi

Observer melaksanakan observasi terhadap peneliti yang sedang melaksanakan kegiatan belajar mengajar dengan menggunakan lembar observasi yang telah disiapkan. Pada tahap ini diamati hasil kemampuan  siswa dari hasil observasi  yang  dilakukan  peneliti  selama  pelaksanaan  siklus  II  berlangsung. Kegiatan pelaksanaan tiap tahap ini juga diobservasi dengan menggunakan lembar observasi, dan wawancara yang diarahkan untuk menganalisis respon dari perilaku  siswa  terhadap  pendekatan  pembelajaran  yang  telah  ditetapkan  oleh peneliti. Hasil observasi menunjukkan bahwa proses pembelajaran dengan sistem pendapingan ternyata sangat efektif dilakukan, karena siswa belum tuntas tidak segan dan sungkan untuk meminta bantuan dan pendapat kepada siswa tuntas karena kedekatan mereka dalam pertemanan. Di samping itu observer mewawancarai siswa yang belum tuntas belajarnya.

d.      Refleksi

Berdasarkan  pada  pelaksanaan  siklus  II,  peneliti  dan  observer  mengadakan  tinjauan  dan identifikasi  terhadap  pelaksanaan  kegiatan  pembelajaran  pada  siklus  II,  adapun hasil  dari  identifikasi  menunjukkan  bahwa  guru  telah  mampu  memotivasi  siswa  untuk  lebih  aktif  lagi  dalam  proses  pembelajaran  terutama  ikut  aktif  dalam  kegiatan dan diskusi kelompok, siswa telah terbiasa dengan pembelajaran discovery yaitu  dengan  pemberian  masalah  dan  lebih  mengoptimalkan  penggunaan  media  dengan menerapkan pendekatan discovery sehingga siswa mampu menemukan dan membangun pemahaman sendiri terhadap  pembelajaran IPA materi pesawat sederhana,  siswa  mampu  menyelesaikan permasalahan yang dituangkan dalam berbagai macam bentuk soal  dengan pemahaman yang baik dan ketelitian yang tinggi, dan nilai rata-rata, daya  serap, serta ketuntasan belajar siswa meningkat.

 

B.     Hasil Penelitian

1.   Peningkatan Hasil Belajar

Penggunaan  metode  discovery akan  sangat  membantu  dalam  membangkitkan    motivasi  belajar  siswa,  ini  terbukti  dari  hasil  belajar  yang  diberikan  pada  setiap  siklusnya  mengalami  peningkatan di mana pada studi awal sebesar 59,17  dan siklus  I  nilai  rata-rata  yang  diperoleh  siswa  adalah  64,09 serta pada siklus II rata-rata nilai yang diperoleh siswa adalah 73,43.  Rekapitulasi  nilai  hasil  tes formatif siswa  dari kondisi awal, siklus  I  sampai dengan siklus II dapat dilihat dari tabel di bawah ini.

Tabel 4.7    Nilai Hasil Tes Formatif Temuan Awal,  Siklus I dan Siklus II

 

No

Pembelajaran

Prestasi belajar Siswa

Nilai

Tuntas

%

Belum

%

1.

Awal

58,71

11

35,48

20

64,52

2.

Siklus I

68,71

19

61,29

12

38,71

3.

Siklus II

78,39

27

87,10

4

12,90

 

Untuk memperjelas kenaikan ketuntasan belajar siswa dan penurunan ketuntasan belajar siswa dapat dilihat pada diagram batang di bawah ini :

 

 

 

 

 

 

 

 

Gambar  4.1 Grafik Peningkatan Ketuntasan Belajar Siswa Berdasarkan Hasil Tes Formatif pada Konsidi Awal, Siklus I dan II

Penjelasan mengenai peningkatan nilai rata-rata hasil belajar pada pembelajaran IPA materi pesawat sederhana dengan penerapan metode discovery menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan di mana pada kondisi awal sebesar 58,71 dan siklus  I  nilai  rata-rata  yang  diperoleh  siswa  adalah  68,71 serta pada siklus II rata-rata nilai yang diperoleh siswa adalah 78,39.  Peningkatan nilai rata-rata hasil belajar siswa dalam bentuk grafik sebagaimana gambar di bawah ini :



 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Gambar   4.2 Grafik Peningkatan Nilai Rata-rata Belajar Siswa  Pada Siklus I dan II

 

Peningkatan  hasil  belajar  tersebut  mengindikasikan  bahwa  pembelajaran dengan  metode  discovery  dapat  meningkatkan  hasil  belajar  siswa.  Hal tersebut  disebabkan  karena  pembelajaran  ini  dirancang  agar  siswa  dapat  belajar membentuk  pengetahuan  sendiri  baik  secara  individu  maupun  secara  kelompok dengan  bantuan  instruksi  yang  diberikan.  Pola  pembelajaran  metode  discovery menempatkan  siswa  sebagai  subyek  dalam  pembelajaran  secara  aktif membangun  pengetahuan  melalui  penyelidikan  untuk  memecahkan  masalah berdasarkan  tahapan-tahapan  tertentu. 

Hal ini sesuai dengan konsep dasar dan karakteristik pembelajaran discovery yang  dikemukakan  dimana  dalam  pembelajaran  ini  dapat diartikan  sebagai  rangkaian  motivasi  yang  menekankan  proses  penyelesaian masalah  yang  dihadapi  secara  ilmiah.  Pembelajaran dengan menerapkan metode discovery  yaitu merupakan rangkaian motivasi pembelajaran artinya dalam implementasinya ada sejumlah kegiatan  yang harus dilakukan siswa. Siswa tidak hanya  mencatat  dan  menghapal  materi  akan  tetapi  siswa  aktif  berfikir, berkomunikasi,  mencari  dan  mengolah  data  dan  akhirnya  menyimpulkan. Motivasi  pembelajaran  diarahkan  untuk  menyelesaikan  masalah,  artinya  tanpa masalah  maka  tidak  mungkin  ada  proses  pembelajaran. Pemecahan masalah dilakukan  dengan  menggunakan  pendekatan  berfikir secara  ilmiah.  Dimana  proses  berfikir  dilakukan  secara  empiris  yaitu  didasarkan pada  data  dan  fakta  yang  jelas  serta  sistematis.

Sehubungan upaya peningkatan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran IPA materi pesawat sederhana merupakan suatu kebutuhan yang sangat mendesak, oleh karena itu salah satu model pembelajaran yang  sesuai  adalah  dengan  model  pembelajaran  yang  lebih  menekankan  pada pemberian  kesempatan  belajar  yang  lebih  luas  kepada  siswa  untuk  memperoleh serta  mengembangkan  pengetahuan,  sikap,  nilai  dan  keterampilan  sosial.  Dalam  pembelajarn  ini  siswa  tidak  hanya  belajar  dan  menerima  materi  pelajaran  saja tetapi  dapat  belajar  dari  siswa  lain dan  juga  dari  media  dan lingkungan serta dituntut kemampuan untuk belajar mandiri dan berpikir kritis. Dengan  metode discovery  dapat  menciptakan  pembelajaran  yang  memberi kesempatan  kepada  siswa  untuk  menggali,  mencari  dan  menemukan  informasi agar pengetahuan siswa lebih berkembang dan dapat berpikir kritis. Maka metode pembelajaran  discovery  ini  dapat  membantu  siswa  dalam  mengembangkan pemahaman  dan  sikapnya  serta  meningkatkan  hasil  belajar  yang  lebih  baik  dan bermakna  serta  memperoleh  pengalaman  langsung  dan  nyata.

Peningkatan  hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA materi pesawat sederhana pada setiap siklus tindakan  menunjukkan  bahwa  pembelajaran  dengan  pendekatan discovery dapat  meningkatkan  kemampuan  siswa.  Hal  ini disebabkan  pembelajaran  dengan  pendekatan discovery dapat  melatih  motivasi terbiasa  menganalisis  suatu  permasalahan  dengan  berbagai  alternatif  dan pendekatan  discovery  juga  mengkondisikan  siswa  untuk  berpikir  kritis logis dan sistematis sehingga tingkat penguasaan materi pembelajaran akan semakin meningkat.

 

2.   Peningkatan Motivasi Belajar

Keberhasilan proses perbaikan pembelajaran tidak hanya dilihat dari peningkatan hasil belajar atau nilai tes formatif saja. Motivasi belajar siswa selama proses pembelajaran juga merupakan indikator keberhasilan dalam proses pembelajaran. Data motivasi siswa diperoleh dari lembar observasi yang telah diisi oleh observer selama perbaikan pembelajaran berlangsung. Fokus observasi difokuskan pada aspek-aspek bisa menjawab, mau bertanya dan aktif dalam kegiatan diskusi. Hasil observasi pada pelaksanaan kegiatan perbaikan pembelajaran menunjukkan hasil yang positifi, dan dibuktikan dengan adanya peningkatan motivasi siswa pada setiap siklusnya.

Secara rinci penjelasan mengenai peningkatan motivasi siswa dalam proses perbaikan pembelajaran sebagaimana tabel di bawah ini :

Tabel 4.8    Rekapitulasi Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa pada Temuan Awal, Siklus I dan Siklus II

 

 

 

No

Uraian

Jumlah Siswa

Siswa Belum Tuntas

Siswa Tuntas

Frekuensi

%

Frekuensi

%

1

Awal

31

12

38,71

19

61,29

2

Siklus I

31

21

67,74

10

32,26

3

Siklus II

31

29

93,55

2

6,45

 

Secara jelas peningkatan motivasi siswa selama proses perbaikan pembelajaran sebagaimana dijelaskan pada gambar di bawah ini :

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Gambar 4.3    Grafik Ketuntasan Siswa Berdasarkan Tingkat Motivasi Siswa Pada Siklus I dan II

Dari hasil observasi mengenai motivasi siswa tersebut berdasarkan kriteria keberhasilan perbaikan pembelajaran dapat disimpulkan bahwa proses perbaikan pembelajaran dinyatakan berhasil karena peningkatan motivasi siswa mencapai angka 93,55% dari 85% batasan minimal yang telah ditentukan pada kriteria keberhasilan proses perbaikan pembelajaran. Atas dasar pertimbangan sebagaimana diurakan di atas, maka peneliti dan observer sepakat memutuskan bahwa kegiatan perbaikan pembelajaran diakhiri pada siklus II.

C.     Pembahasan

Penelitian  Tindakan  Kelas  ini  telah  berhasil  meningkatkan motivasi dan hasil  belajar siswa. Hal tersebut dibuktikan dengan perolehan angka-angka hasil perhitungan baik mengenai motivasi maupun hasil belajar siswa yang menunjukkan peningkatan pada setiap siklusnya sebagaimana diuraikan di atas.  Keberhasilan ini disebabkan karena proses pelaksanaan pembelajaran dengan menerapkan metode discovery. Adapun  tindakan-tindakan  yang  diambil  dalam  permasalahan  penelitian  tersebut  dapat  dilihat  berdasarkan pada kegiatan perbaikan pembelajaran yang  telah  dilaksanakan  dari  siklus  I  sampai  siklus  II  dengan  menerapkan  model pendekatan  discovery  dalam  rangka  meningkatkan motivasi dan hasil  belajar  siswa  dalam pembelajaran IPA di kelas VIII-B  SMP N ...........pada pembelajaran IPA materi pesawat sederhana

Kondisi objektif berdasarkan hasil observasi, menunjukan bahwa kegiatan untuk meningkatkan motivasi anak kelas VIII-B SMP N ...........dalam proses  pembelajaran IPA anak  perkembangannya  masih  belum  terstimulasi. Sebagian  besar  anak  membutuhkan  stimulasi  untuk  memunculkan  motivasinya ketika berlangsungnya pembelajaran IPA.  Permasalahan yang terjadi pada siswa kelas VIII-B SMP N ...........disebabkan  pada  pengetahuan  guru,  pemilihan  dan  implementasi metode  pembelajaran IPA yang  digunakan  masih  terbatas.  Pada  hal  ini  guru menggunakan  metode  pembelajaran IPA dengan  implementasinya  masih berpusat pada guru, kurang memberikan kesempatan bagi anak terlibat langsung.

Pembelajaran  IPA di  sekolah menengah dapat  berhubungan  dengan  motivasi  anak. Selama  mengikuti  pembelajaran IPA,  motivasi  anak  akan  diwujudkan  secara nyata dalam bentuk menemukan konsep baru, mengkreasi keterampilan baru dan lain  sebagainya  yang  dapat  melahirkan  hal-hal  yang  bersifat  orisinal  dari  diri anak,  hal  tersebut  menunjukkan  bahwa  motivasi  merupakan  tujuan  alamiah dalam  pendidikan  IPA.   

Kegiatan  pembelajaran IPA  dengan  metode  discovery ini  dalam pembelajaran IPA dilaksanakan dengan beberapa tahapannya berkaitan  dengan munculnya  ciri-ciri  motivasi  anak  yaitu  perilaku  apektif  dan  kognitif  kreatif anak. Pada tahap Stimulasi dapat muncul perilaku apektif kreatif anak seperti rasa ingin  tahu  anak  yang  besar  dan  rasa  tertantang.  Pada  tahap  Perumusan  Masalah dapat  muncul  perilaku  apektif  kreatif  anak  yang  berani  mengambil  resiko  dan muncul  perilaku  kognitif  kreatif  anak  seperti  keterampilan  berpikir  lancar (Fluency). Tahap Pengumpulan Data dapat muncul perilaku kognitif kreatif anak yaitu  keterampilan  berpikir  luwes  (Fleksible),  selanjutnya  pada  tahap  Analisis data  dapat  muncul keterampilan  berpikir  orisional  (Original),  juga  dengan keterampilan  memperinci  (Elaborasi)  pada  tahap  Verifikasi  dan  keterampilan menilai (Evaluasi) pada  tahap Generalisasi.  Hasil  penelitian  yang  didapatkan  pula  menunjukan  bahwa  metode pembelajaran IPA dengan  pendekatan discovery dapat  meningkatkan  kemampuan motivasi  anak.  Anak  jadi  lebih  mendapatkan  kesempatan  dan  berani  untuk mengungkapkan pertanyaan  dan  menjawab  pertanyaan  serta  mengungkapkkan gagasan, disini anak terlibat dalam aktifitas atau pengalaman langsung (hands on experience)  di  dalam  kegiatan  pembelajaran  ketika  tahap  mengumpulkan  data, mengelompokkan  hal  menurut  kategori  dan  anak  dapat  berani  menilai  serta mengevaluasi diri dalam menyelesaikan tugasnya juga menilai (teman atau guru) ketika menyelesaikan tugas atau saat memecahkan masalah. Hal ini sesuai dengan apa  yang  dipaparkan  Dharmawan,  bahwa  metode  ini  merupakan  metode penemuan  yang  cara  penyajian  pelajarannya  banyak  melibatkan  siswa  dalam proses-proses  mental  dalam  rangka  penemuannya  banyak  menuntut  aktifitas berpikir dan bahkan tidak jarang pula menuntut aktifitas fisik

Berdasarkan penjelasan di atas serta data-data hasil pelaksanaan perbaikan pembelajaran berupa data hasil tes formatif siklus I, tes formatif siklus II dan data hasil observasi siklus I dan II maka dapat disimpulkan bahwa penerapan metode discovery dapat meningkatkan hasil belajar dan motivasi siswa pada pembelajaran IPA materi pesawat sederhana di kelas VIII-B SMP N ........... Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020.

 

 Untuk mendapatkan file lengkap...............   silahkan klik disini